Berbagai Jenis Tang Sesuai Kebutuhan

Bekerja dibagian pembelian, terutama yang berhubungan dengan barang-barang teknik, membuat saya harus tahu tentang banyak hal yang berhubungan dengan bidang ini. Rasa ingin tahu, apa namanya, seperti apa barangnya dan kegunaannya, membuat saya semakin penasaran.

Tang, merupakan salah satu perkakas teknik yang sering kita gunakan, baik dipekerjaan pertukangan atau sekedar untuk membantu pekerjaan di rumah yang berhubungan dengan teknik, kelistrikan atau perbengkelan. Tahukah, ada banyak macam tang ternyata? Kita sering temui, namun jika kesemua tang itu kita kumpulkan dan dijabarkan kegunaannya, setidaknya cukup membantu mengenal mereka. Terutama nama 'pasar' dari tang tersebut.

Berikut ini saya sajikan informasinya, yang saya peroleh dari berbagai sumber, sbb.:

Tang Pengelupas/ Penjepit Kabel (Crimping Plier Tool Kit)


Sumber: Google

Tang ini lebih sering digunakan dalam pekerjaan instalasi kabel listrik. Rahang dari tang ini digunakan untuk menjepit kabel, di bagian bawahnya ada yang tajam sebagai pemotong kabel. Pada bagian yang bergerigi digunakan untuk mengupas kulit kabel.


Tang Pemotong (Cutting Pliers)
Sumber: Google

Dari namanya saja sudah jelas, 'pemotong'. Tang ini digunakan untuk memotong kawat, kabel plastik dan bisa juga untuk memotong fiber tipis. Terbuat dari besi chrome vanadium, mungkin ada yang terbuat dari bahan lain. Tang jenis ini hanya mampu untuk memotong bidang yang kecil atau tipis.


Tang Cucut (Long Noise Plier)
Sumber: Google

Cucut, begitulah rupa tang ini. Moncongnya berbentuk memanjang, seperti moncong ikan cucut atau paruh burung pelikan yang panjang. Moncong tang ini bergerigi seperti gergaji. Berfungsi sebagai penjepit kawat atau kabel. Bagian dalam yang bergerigi ini juga bisa dimanfaatkan untuk memotong kabel.


Tang Kakatua (Tower Pincer)
Sumber: Google

Pernah lihat paruh burung kakatua kan? Nah rupa tang ini juga tidak berbeda jauh. Dikenal tang kakatua karena rupanya yang mirip. Digunakan untuk memotong kawat dan kabel. Terbuat dari bahan baja. Kelemahan tang ini, apabila digunakan untuk memotong bahan yang tebal dan keras dapat menjadi tumpul.


Tang Burung
Sumber: Google

Tang ini mirip paruh burung pada umumnya. Punya daya cengkram yang kuat, karena pengungkitnya panjang, dan kepala atau rahang tang bisa langsung menjangkau objek. Tersedia dalam beberapa ukuran inchi.


Tang Buaya (Locking Plier Tool Kit)
Sumber: Google

Tang ini diberi nama tang buaya karena nampak mirip seperti buaya, mungkin. Moncongnya yang relatif besar, lebar dan bergerigi. Rahang yang besar ini digunakan untuk mengunci dan melepas baut. Tang ini bisa diukur besar kecilnya mengikuti baut yang akan dibuka atau dikunci. Dibagian belakang gagang tang, ada baut pengunci, agar kuncian/ gigitan/ grip tang ini lada objek kerjanya bisa tergenggam kuat, dan bisa disesuaikan.


Tang Sudut
Sumber: Google

Tang ini bentuknya nampak unik, menyerupai tang cucut nampun bengkok kurang lebih 45 derajat. Digunakan untuk menjepit kawat dan kabel yang sulit dijangkau. Kelemahannya, tang ini hanya cocok digunakan pada medan dengan sudut kemiringan 45 derajat saja.


Tang Snap Ring
Sumber: Google

Tang ini dikenal juga dengan nama tang spi. Digunakan untuk menarik bantalan kecil atau benda kecil lain. Tang jenis ini dibedakan menjadi dua, ada yang ujungnya lurus dan bengkok.


Tang Rivet
Sumber: Google

Tang ini digunakan untuk memasang paku keeling. Tang jenis ini ada dua jenis yaitu yang biasa dan yang fleksibel. Tang yang fleksibel digunakan untuk bidang yang lurus maupun sudut. Paku keeling sendiri merupakan jenis paku logam, terdari dari kepala dan batang, dipakai untuk mengikat sambungan plat besi, dengan cara dikeling.


Tang Slip Joint
Sumber: Google

Tang ini sering kita temui, dimotor atau mobil. Tang ini biasa disertakan ketika kita membeli motor atau mobil, sebagai perkakas standar perbengkelan. Fungsinya sama seperti tang kombinasi (tang yang umum dipakai) akan dibahas di bawah ini. Tang ini lebih sederhana, hanya disambungkan baut kecil. Tang ini digunakan untuk menjepit pekerjaan sederhana atau ringan, karena tidak begitu kuat.


Tang Kombinasi (Multi Purpose Plier)
Sumber: Google

Ini tang yang paling umum kita jumpai, hampir semua rumah tangga punya tang jenis ini. Tang ini lebih kuat daripada tang slip joint, bahannya tebal dari besi baja. Rahangnya bergerigi rapat, bisa digunakan untuk menjepit kawat, kabel. Dibagian tengahnya ada bagian yang agak tajam digunakan untuk memotong. Disediakan pula bagian yang agak berongga untuk menjepit mur. Namun, bagian yang tajam ini tidak diperuntukan untuk memotong benda keras terlalu sering, bagian yang tajam ini sering gompal. Kemudian, tang ini juga mudah berkarat, terutama dibagian engselnya, ini yang membuat tang ini macet atau sulit digerakan, perlu diberi cairan pelumas terlebih dahulu jika sudah macet.


Tang Multifungsi (Multi Purpose Plier Kit)
Sumber: Google

Tang ini lebih ke mengkombinasikan atau menggabungkan fungsi dari tang-tang yang ada, meski tidak mengakomodir kesemua jenis tang, namun fungsi umum sebuah tang bisa dikerjakan tang ini bahkan perkakas lain seperti obeng, pisau, gergaji kecil dll tersedia dalam satu unit handtools ini. Cocok digunakan saat berkemah, traveling outdoor.


Nah, cukup banyak bukan yang namanya tang. Jadi dilain waktu, apabila butuh handtool untuk kebutuhan tertentu yang membutuhkan tang, tinggal menyesuaikan tang mana yang cocok sesuai kebutuhan. Di pasaran banyak merk yang menjual alat-alat perkakas seperti tang, kualitas materialnya lah yang membedakan. Karena tang diatas umumnya digunakan untuk pekerjaan yang sedang hingga  berat, oleh karena itu sangat dibutuhkan material yang baik, agar tidak mengganggu dalam pekerjaan pertukangan.

Baiklah, saya cukupkan catatan saya kali ini. Semoga bisa bermanfaat, bagi saya tentunya bermanfaat jikalau suatu saat saya butuhkan informasi ini. Selamat bertukang ria.cpr

Posting Komentar

0 Komentar